Coaching Pembetik Level 4 Hari Ketiga menjadi hari yang paling mendebarkan. Hari ini menjadi istimewa karena kami akan melakukan presentasi rencana aksi untuk tugas PembaTIK Level 4. Lebih istimewa lagi karena saat yang bersamaan saya harus ke bandara untuk pulang ke rumah. Sudah empat hari di Jogjakarta untuk pembekalan tahap 2 Calon Pendampingan Guru Penggerak. Alhamdulillah kegiatan pembekalan selesai dan pulang dengan status Pendamping Guru Penggerak.
Jarak antara rumah Bulek di Jogja dengan bandara sekitar satu jam. Jadwal coaching jam 09.00 maka saya memutuskan untuk berangkat lebih awal dan mengikuti sesi coaching di bandara. Sampai di bandara saya mencari tempat yang kondusif dan aman untuk melakukan zoom meeting. Setelah memasuki room meeting, saya mengubungi bu Betty Marlina untuk meminta kebijaksanaan beliau agar mengizinkan presentasi lebih dahulu. Alhamdulillah diperbolehkan, saya melakukan presentasi diurutan ketiga. Ini adalah pertama kali saya vicon di Bandara yaitu di Yogjakarta International Airport. Awalnya agak malu-malu kucing, lama-lama saya biasa saja karena terlalu fokus dengan paparan yang akan saya sampaikan.
Saya melakukan pemaparan kapan kegiatan dilakukan, waktu pelaksanaan, materi yang disampaikan, indikator keberhasilan dan rundown acara. Untuk tugas blog dapat diakses melalui https://bunawang.blogspot.com/ dan vlog bisa diakses melalui youtube chanel saya.
Ada beberapa masukan mengenai pelaksanaan, diantaranya untuk pemilihan konten materi harus sesuai dengan peserta dan disimulasikan terlebih dahulu agar sosialisasi portal rumah belajar berjalan lancar. Akhirnya presentasi berjalan lancar, dan rasa lega hadir juga. Laptop saya matikan, dan mengikuti acara melalui gawai. Selanjutnya saya chek in dan kembali pulang kerumah untuk bersiap melaksanakan rencana aksi yang saya buat. Semoga semua berjalan sesuai dengan rencana aksi yang saya buat. Aamiin
Bahan paparan rencana aksi untuk kegiatan berbagi yang saya paparkan di Bandara YIA bisa dilihat berikut ini
Post a Comment